Senin, 30 Januari 2012

11 alasan mengapa drama korea diminati masyarakat Indonesia?

1.  Jalinan cerita dan dialog-dialognya berhasil menyentuh emosi pemirsa dari berbagai lapisan usia.
2. Didukung oleh sinematografi yang sempurna, soundtrack yang romantis, pemilihan pemain yang pas dan mampu berakting secara alami.
3. Latar belakang suasana keindahan musim dan pemandangan alam di Korea menjadikannya tontonan yang manis di mata ataupun di hati, seperti Endless Love dan Winter Sonata.
4. Keberagaman genre film Korea. Ada nilai tradisionalnya, budaya dan kearifan lokalnya juga masuk.

5. Sinetron Korea lebih mengangkat nilai-nilai hidup orang Asia dengan cerita yang sederhana dan mempunyai kemiripan dengan kisah hidup pemirsanya sehari-hari.
6. Jumlah episode tak terlalu panjang, berkisar 16-25 episode.
7. Makeup pemainnya natural, dipadu dengan pakaian yang modis.
8.  Sumber cerita mengikuti isu yang sedang populer, baik melalui komik manga maupun Internet.
9. Drama Korea juga menjual mimpi, tapi sekaligus mengajarkan bahwa mimpi itu tidak mustahil diraih asalkan bekerja keras untuk mewujudkannya (lihat drama Bread Love and Coffee Prince).
10. Mengajarkan nilai positif lainnya, seperti anak muda menghormati orang tua, baik dalam segi bahasa maupun tingkah laku.
11. Mengandung filosofi dan esensi tentang sesuatu yang simpel. Hal ini makin memperkuat drama tersebut.